Drop Down MenusCSS Drop Down MenuPure CSS Dropdown Menu

Wednesday, 19 November 2014

Review The Witcher 3: Wild Hunt


Ada banyak berita gembira diumumkan dalam acara Gamescom 2014 minggu lalu, beberapa sudah diprediksi sebelumnya, tapi ada pula yang tak terduga. Kita telah menyaksikan berbagai presentasi mengagumkan dari publisher dan developer game. Tapi banyak orang setuju, The Witcher 3: Wild Hunt ialah salah satu judul yang paling mencuri perhatian.

Pengembang CD Projekt Red kembali memamerkan penampakan terbaru dari game teranyar mereka yang akan dirilis, The Witcher 3: Wild Hunt. Seri terbaru dari franchise The Witcher ini akan membawa pemain kembali menelusuri kisah penyihir legendaris Geralt of Rivia. Seri ketiga ini juga menjadi salah satu game yang dinantikan oleh para penggemar RPG open-worldgaris keras.


Developer The Witcher 3 Projekt Red juga mengumumkan mereka akan mengeluarkan Gwent dalam bentuk fisik yang dibundling dengan penjualan game The Witcher 3 : Wild Hunt untuk Xbox One Colletor’s Edition.

Storyline

Penampakan terbarunya ini lebih menjelaskan ke salah satu jalan cerita yang akan dilalui oleh pemain bersama Geralt. Terlihat bahwa ada seorang wanita dengan kekuatan sihir luar biasa yang terjebak di tengah pertempuran. Geralt yang sedang mengejarnya mencoba menelusuri jejak, dan melewati tempat yang sama dengan wanita tersebut\


Gelencser kemudian meneruskan petualangan Geralt ke sebuah tempat bernama Vellin, atau biasa disebut No Man’s Land. Demi menemukan seorang gadis, Geralt harus mencari sosok makhluk kecil bernama Johnny yang terakhir melihatnya. Untuk menghemat waktu perjalanan di dunia open-world, game menawarkan sistem fast travel dengan syarat Anda sudah mengunjungi area itu terlebih dulu.

Trailer

No comments:

Post a Comment